SUPERVISI SURVEI UBINAN PADI DARI BPS PROVINSI SUMATERA SELATAN - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Lahat

BPS Kabupaten Lahat sekarang memiliki layanan PST Digital via whatsapp. Pengguna data bisa mengunjungi s.bps.go.id/pstdigital1604

Kunjungi Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Lahat Senin - Jumat Pukul 08.00 - 15.30

Anda memiliki keluhan atas layanan kami? laporkan keluhan anda ke pengaduan.bps.go.id

SUPERVISI SURVEI UBINAN PADI DARI BPS PROVINSI SUMATERA SELATAN

SUPERVISI SURVEI UBINAN PADI DARI BPS PROVINSI SUMATERA SELATAN

16 Juli 2024 | Kegiatan Statistik


SUPERVISI SURVEI UBINAN PADI DARI BPS PROVINSI SUMATERA SELATAN


Halo #SahabatData, pada Selasa (16/7), BPS Provinsi Sumatera Selatan yang pada kesempatan ini diwakili oleh Ibu Septi Elly Mulyana M.App.Ec dan Ibu Erawati S.Si, M.Si. melakukan supervisi pendataan Survei Ubinan Padi di Kabupaten Lahat tepatnya di Desa Tanjung Aur, Kikim Tengah dan Desa Payo, Merapi Barat. Dalam kegiatan ini juga dihadiri perwakilan Dinas Tanaman Pangan, Holtikultural dan Peternakan, Bapak A. Firdaus, S.P., MMA. selaku Kabid Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Lahat.


Salah satu upaya dalam pengumpulan data produktivitas di sektor pertanian khususnya tanaman pangan adalah melalui Survei Ubinan. Survei ini merupakan kegiatan rutin BPS yang dilakukan untuk mengumpulkan data produktivitas tanaman pangan, utamanya komoditas padi dan palawija. BPS Kabupaten Lahat pada subround II tahun 2024 ini mendapatkan sampel sebanyak 138 plot ubinan padi yang terintegrasi dengan Kerangka Sampel Area di Kabupaten Lahat.


Dengan adanya supervisi Survei Ubinan ini diharapkan semakin meningkatkan kualitas data produktivitas padi di Provinsi Sumatera Selatan, khususnya di Kabupaten Lahat.


#Humas1604

#BPSLahat

#cintadata

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten LahatJl. Bandar Jaya LK III Kelurahan Bandar Jaya Kabupaten Lahat

Telp (0731) 321416

Faks (0731) 321416

Email : bps1604@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik