PENDATAAN SURVEI HARGA PERDESAAN (SHPED) JANUARI 2024 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Lahat

BPS Kabupaten Lahat sekarang memiliki layanan PST Digital via whatsapp. Pengguna data bisa mengunjungi s.bps.go.id/pstdigital1604

Kunjungi Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Lahat Senin - Jumat Pukul 08.00 - 15.30

Anda memiliki keluhan atas layanan kami? laporkan keluhan anda ke pengaduan.bps.go.id

PENDATAAN SURVEI HARGA PERDESAAN (SHPED) JANUARI 2024

PENDATAAN SURVEI HARGA PERDESAAN (SHPED) JANUARI 2024

23 Januari 2024 | Kegiatan Statistik


Hai #sahabatdata, Survei Harga Perdesaan (SHPED) dilakukan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) secara rutin setiap bulan meliputi pemantauan perkembangan harga komuditas hasil pertanian beserta harga faktor-faktor produksi yang digunakan petani dari sisi produksi dan pemantauan perkembangan harga barang dan jasa yang dikonsumsi oleh rumah tangga di wilayah perdesaan dari sisi konsumsi.


Tujuan pengumpulan data harga produsen sektor pertanian di perdesaan adalah memperoleh data harga produsen sektor pertanian, memperoleh data harga biaya produksi dan penambangan barang modal sektor pertanian, dan memperoleh data penunjang penghitungan Nilai Tukar Petani (NTP) di setiap subsektor tanaman pangan, holtikultura, tanaman perkebunan rakyat, peternakan, perikanan, dan kehutanan.


Pada Januari 2024 ini BPS Kabupaten Lahat telah melaksanakan SHPED di 10 kecamatan yang menjadi sampel. Kegiatan ini diharapkan dapat memantau perkembangan harga barang dan jasa secara baik dan akurat agar didapatkan angka NTP yang reliabel dan representatif .

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten LahatJl. Bandar Jaya LK III Kelurahan Bandar Jaya Kabupaten Lahat

Telp (0731) 321416

Faks (0731) 321416

Email : bps1604@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik